Teriring salam semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua dalam menjalankan aktifitas sehari-hari. Aamiin.
Sehubungan akan dilaksanakan Proses Wawancara Bersama Orang Tua KIP Kuliah Aspirasi Tahun 2025, maka kami sampaikan nama-nama yang dinyatakan lulus administrasi untuk mengikuti proses tersebut pada tanggal 27 Agustus 2025 (jadwal dan nama terlampir). Berkas administrasi yang perlu dipersiapkan pada saat wawancara sebagai berikut :
- Print Out kartu peserta KIP Kuliah dan Formulir Pendaftaran KIP Kuliah tahun 2025
- Fotocopy bukti pendaftaran dan bukti registrasi
- Fotocopy kartu tanda siswa(KTS)/Kartu Pelajar/Kartu Keterangan Siswa dari Sekolah
- Pas foto berwarna latar belakang merah ukuran 4×6 sebanyak 2 lembar (Tempel foto di kertas A4 atau kertasnya menyesuaikan)
- Fotocopy ijazah atau surat keterangan lulus SMA/SMK/MA dilegalisir
- Fotocopy rapot kelas 10 – 12 dilegalisir
- Fotocopy sertifikat bukti prestasi akademik atau non akademik
- Fotocopy kartu keluarga
- Fotocopy kartu indonesia pintar(KIP)/kartu keluarga sejahtera(KKS)/Program keluarga harapan(PKH)/surat keterangan sebagai anak asuh dari panti asuhan/surat keterangan tidak mampu dari lurah atau kades dilampiri daftar penghasilan orang tua diketahui lurah atau kades
- Fotocopy rekening listrik (apabila ada)
- Fotocopy rekening air (apabila ada)
- fotocopy PBB(apabila ada)
- Foto rumah tempat tinggal orang tua atau wali (tampak depan, belakang, samping) dalam print warna
- 2 Materai 10 Ribu
- fotocopy BPJS (apabila ada)
Demikian informasi ini kami sampaikan, atas kerjasama yang baik diucapkan terimakasih.
Wassalamu ‘alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Tempat wawancara bersama orang tua di UPT Kemahasiswaan UMB Kampus 1 jam 07.30. Jangan lupa menggunakan pakaian bebas sopan pantas.
![]()
